Pengamat: Disiplin Dunia Penerbangan Indonesia Dinilai Masih Rendah

Pengamat: Disiplin Dunia Penerbangan Indonesia Dinilai Masih Rendah
Pengamat: Disiplin Dunia Penerbangan Indonesia Dinilai Masih Rendah. Chappy Hakim, Pengamat Penerbangan menyatakan dunia penerbangan membutuhkan disiplin tinggi. Sedangkan kedisiplinan itu belum tampak pada dunia penerbangan di Tanah Air.
Chappy mengatakan, cermin dari kedisiplinan di dunia penerbangan sangat mudah ditemukan. Salah satunya melalui tepat atau tidaknya jadwal terbang suatu maskapai.
“Bisa on time atau tidak penerbangan kita ini. Karena persoalan waktu berpengaruh pada keselamatan penerbangan,” ujar Chappy dalam diskusi Polemik Radio MNC Trijaya’Awan Hitam Penerbangan Kita’di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (3/11/2018).
Chappy juga menambahkan, tingginya angka pertumbuhan penumpang di Indonesia akan berpengaruh pada pertumbuhan lalu lintas udara kita. Bisa dibayangkan, manajemen lalu lintas udara yang sangat padat dan rumit itu harus berubah dengan adanya pesawat yang delay.
Bagi Chappy, delay adalah perkara biasa dalam penerbangan. Tetapi harus dikelola dengan baik oleh otoritas terkait. Bila tidak, delay bisa menyebabkan chaos.
“Kita bisa lihat di media, betapa penumpang bisa chaos akibat delay yang panjang. Dunia penerbangan butuh disiplin tinggi. Disiplin bisa tegak dengan pengawasan dan sanksi yang memberi efek jera,” ucap Chappy.

Comments

Popular posts from this blog

Sikapi Putusan MA, KPU Minta Pendapat MK Dan Pakar Tata Negara

Serapan Tenaga Kerja Turun, Imbas Melambatnya Kegiatan Usaha Di Jabar